Siap amankan Pilkada, Polres Buton Tengah Laksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Mantab Praja Anoa 2024 - TV BERITA INDONESIA

Akurat Terpercaya dan Inspiratif

BREAKING NEWS

Jumat, 23 Agustus 2024

Siap amankan Pilkada, Polres Buton Tengah Laksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Mantab Praja Anoa 2024


Buton Tengah, tvberitaindonesianews.com -Kepolisian Resor Buton Tengah melaksanakan apel gelar pasukan operasi mantab praja anoa 2024 yang bertempat di Halaman Mako Polres Buton Tengah, pada Jumat (23/8/2024) pagi.


Dalam giat tersebut, dipimpin langsung oleh Kapolres Buton Tengah AKBP Wahyu Adi Waluyo, S.I.K yang juga dihadiri oleh personil TNI, Polri dan Instansi Terkait.


Giat ini sebagai upaya pengamanan dalam pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Buton Tengah.


Terhadap giat tersebut dilaksanakan untuk mengecek kesiapan personil dan sarana prasarana Polri dan Instansi Terkait sebelum diterjunkan ke lapangan dalam pelaksanaan tugas rangkaian tahapan pemilihan Kepala Daerah tahun 2024.


Dalam sambutannya, Kapolres Buton Tengah AKBP Wahyu Adi Waluyo, S.I.K mengatakan apel gelar pasukan yang dilaksanakan pada hari ini bertujuan untuk memastikan kesiapan personil sebelum diterjunkan dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat dalam pelaksanaan Pilkada Serentak tahun 2024 di Kabupaten Buton Tengah.


Pada pelaksanaan pengamanan Pilkada 2024 ini Polres Buton Tengah mengerahkan 2/3 kekuatan atau sejumlah 155 personil yang didukung oleh bantuan pengamanan BKO dari Polda sebanyak 100 personil Brimob, 100 personil Samapta Polda serta 50 personil Staf Polda Sultra untuk disebar di seluruh TPS di Kabupaten Buton Tengah, dan kami juga meminta dukungan BKO dari pihak TNI untuk membantu bersama-sama mengamankan jalannya Pilkada Serentak diwilayah Kabupaten Buton Tengah.


"Amanat dari Bapak Kapolda Sulawesi Tenggara Irjen Pol Dwi Irianto, S.I.K., M.Si kepada para peserta gelar agar melaksanakan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab, humanis dan profesional sesuai dengan SOP serta memastikan kesiapan perlengkapan pribadi, sarpas dan fasilitas penunjang lainnya sehingga dapat mendukung pelaksanaan operasi serta tidak lupa juga untuk meningkatkan sinergitas dan solidaritas antar seluruh pengamanan maupun Stekholder terkait karena hal tersebut adalah kunci utama keberhasilan operasi," tutupnya. Rill/Ali

Tidak ada komentar:

Posting Komentar