Belasan Orang Dari Tim Aliansi Bela Jokowi Wilayah Maluku Datangi Polda Maluku - TV BERITA INDONESIA

Akurat Terpercaya dan Inspiratif

BREAKING NEWS

Rabu, 09 Agustus 2023

Belasan Orang Dari Tim Aliansi Bela Jokowi Wilayah Maluku Datangi Polda Maluku


Maluku, tvberitaindonesianews.com - Belasan orang dari Tim Aliansi Pembela Presiden RI Ir. Joko Widodo mendatangi Mapolda Maluku pada Senin (7/8/2023).


Kedatangan belasan orang dari Aliansi Pembela Jokowi ini terkait narasi pengamat politik Indonesia Rocky Gerung yang dinilai telah menghina Presiden Joko Widido beberapa waktu lalu yang beredar luas dimedia sosial.


Mendatangi Mapolda Maluku, belasan orang dari Aliansi Bela Jokowi yang dipimpin Koordinator Lapangan Aries Matitaputy ini dalam orasinya meminta agar pihak Polda Maluku segera mendesak Mabes Polri untuk melakukan penangkapan terhadap Rocky Gerung dan mengadilinya sesuai prosedur hukum yang berlaku demi keutuhan bangsa. 


Ia juga meminta agar Polda Maluku dapat menindak siapa saja yang sengaja menghina Presiden Joko Widodo dan mendesak Polda Maluku untuk membubarkan komunitas pendukung Rocky Gerung yang ada diwilayah Maluku.


Selain meminta Kepolisian untuk menangkap dan memproses hukum Rocky Gerung, Aries Matitaputy juga menyampaikan bahwa pihaknya bersama Ormas dan masyarakat Maluku menolak kehadiran Rocky Gerung diwilayah Propinsi Maluku dalam bentuk apapun.


Setelah melakukan orasinya didepan Mapolda Maluku, Koordinator Lapangan Aliansi Bela Jokowi bersama belasan orang pendukungnya ditemui Kasubdit tiga Bidang Sosial dan Budaya Dit Intelkam Polda Maluku AKBP Rusdi Nurlah.


Negosiasi yang dilakukan Rusdi Nurlah bersama Koordinator Lapangan Aliansi pendukung Jokowi Aries Matitaputy ini berjalan lancar dan aman, Aries Matitaputy juga menyerahkan pernyataan sikapnya kepada Rusdi Nurlah untuk diteruskan kepada Kapolda Maluku Irjen Pol Drs. Lotharia Latif, S.H, M.Hum guna untuk ditindak lanjuti.


Setelah melakukan orasi dan menyerahkan pertanyaan sikapnya, belasan orang dari Aliansi pendukung Jokowi inipun meninggalkan Mapolda Maluku dan membubarkan diri dengan teratur.  (Ali)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar