Polda Maluku Gelar Trauma Healing Kepada Anak-anak Rohomoni dan Haruku - TV BERITA INDONESIA

Akurat Terpercaya dan Inspiratif

BREAKING NEWS

Minggu, 07 Agustus 2022

Polda Maluku Gelar Trauma Healing Kepada Anak-anak Rohomoni dan Haruku

Maluku, Tv Berita Indonesia -  Selain menyalurkan bantuan sosial, Kepolisian Daerah Maluku juga melaksanakan trauma healing kepada anak-anak terdampak bencana banjir di negeri Rohomoni dan Haruku, Kecamatan Pulau Haruku, Kabupaten Maluku Tengah, Sabtu (6/8/2022).


Trauma healing dipimpin langsung oleh Kepala Biro Sumber Daya Manusia (SDM) Polda Maluku, Kombes Pol Denny Y. Putro, SIK.,M.Si. Kegiatan untuk menyembuhkan rasa trauma anak-anak pasca dilanda bencana banjir ini berlangsung di balai desa Rohomoni dan Haruku.


"Kegiatan trauma healing ini kami lakukan untuk menyembuhkan rasa trauma anak-anak yang terdampak banjir. Kami lakukan dengan cara bermain dengan mereka," kata Karo SDM Polda Maluku, Denny Y. Putro.


Trauma healing menghadirkan Kabag Psikologi Biro SDM Polda Maluku AKBP Deny Rendra Laksmana M.Psi., dan Polwan Biro SDM Polda Maluku.


Saat digelarnya trauma healing, anak anak di kedua negeri bertetangga itu sangat antusias. Mereka tampak ceria dan penuh tawa mengikuti kegiatan yang dilakukan tim trauma healing dari Biro SDM Polda Maluku.


"Tim trauma healing juga mengadakan lomba tanya jawab bagi yang berani menjawab diberikan hadiah berupa bingkisan dan coklat. Mereka terlihat gembira," tambah Denny.


Ia berharap, dengan kegiatan yang dilaksanakan tersebut, anak-anak sudah tidak lagi trauma atau teringat dengan musibah bencana banjir yang dialami. (Ali)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar