BAUBAU, Tv Berita Indonesia - Dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-76, Polres Baubau menggelar doa bersam lintas agama diAula Kemitraan Polres Baubau. Jumat (1/7/2022).
Hadir dalam giat, antara lain Kapolres Baubau, AKBP Erwin Pratomo, S.I.K., para PJU, Perwira dan seluruh anggota Polres Baubau serta para tokoh agama Islam, Katolik, Protestan, Hindu dan Budha.
Adapun tema yang diusung dalam giat ini, dengan tema 'Polri Yang Presisi Mendukung Pemulihan Ekonomi dan Reformasi Struktural Untuk Mewujudkan Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh'.
"Tentunya dengan tema ini, menegaskan bahwa Polri selalu seiring sejalan dengan pemerintahan dalam memulihkan ekonomi nasional, khususnya pasca terkendalinya pandemi Covid-19," pungkas Kapolres.
Prosesi doa bersama dipimpin oleh masing-masing pemimpin agama yang dianutnya.
Dalam kesempatan ini, Kapolres Baubau AKBP Erwin Pratomo, S.I.K mengucapkan terima kasih kepada Pemimpin agama yang telah meluangkan waktu untuk memimpin doa bersama lintas Agama yang dilaksanakan di Polres Baubau.
"Doa bersama lintas agama ini, dalam rangka HUT Bhayangkara ke-76 tingkat Polres Baubau," ucap Kapolres kepada tokoh lintas agama.
Selain itu, lanjut Kapolres, mengatakan Kegiatan ini merupakan wujud syukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa atas kesehatan dan keselamatan dalam bertugas yang masih kita rasakan.
Semoga doa yang kita panjatkan hari ini melalui para tokoh agama dikabulkan Tuhan Yang Maha Kuasa, kita selalu diberikan kesehatan, kekuatan yang semakin hari semakin baik dalam memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat.
Selama kegiatan berlangsung, situasi aman dan terkendali. (Ali)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar