Maluku, Tv Berita Indonesia - Bhabinkamtibmas Polsek Wahai Polres Maluku Tengah Desa Malaku, Desa Rumahsokat, Desa Roho dan Desa Kanikeh melaksanakan kegiatan pembinaan kepada siswa terkait dengan permasalahan kenakalan remaja yang bertempat di SMP Negeri 36 Maluku Tengah, sekira pukul 9:00 s/d 11:00 WIT. Jumat (17/6/2022).
Giat tersebut dipimpin langsung oleh Bhabinkamtibmas Desa Malaku, Desa Rumahsokat, Desa Roho dan Desa Kanikeh, BRIPTU Yulianti Hi Alfi Maitara.
Adapun pesan yang disampaikan pada saat pembinaan, yaitu kenakalan remaja yang marak terjadi pada lingkungan sekolah, seperti tawuran antara sekolah maupun tawuran antara kampung yang melibatkan siswa, dan perkelahian antara individu serta penyalahgunaan narkotika maupun narkoba, serta bagaimana dampak baik atau buruknya ketika mengkonsumsi obat-obatan terlarang.
Selain itu, Briptu Yulianti Hi Alfi Maitara, mengatakan, penyalahgunaan media elektronik berupa handphone yang menjerumuskan siswa pada perilaku menyimpang, berupa menonton video porno dan dampak dari melakukan sex bebas di kalangan pelajar serta menyebarluaskan berita hoax dan isu sara yang berkembang di media sosial maupun lingkungan tempat tinggal dan sekolah.
Selama kegiatan berlangsung, situasi dalam keadaan aman dan lancar. (Ali)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar